Di tanah Mojokerto provinsi Jawa Timur tentunya mamiliki banyak sekali peristiwa sejarah, terkhusus di daerah Maha Vihara Mojopahit. Vihara ini berdiri di atas lahan seluas 20.000 meter persegi dan berdiri sejak tahun 1989. Maha Vihara Mojopahit memadukan keindahan arsitektur Jawa yang kental dengan pesona spiritual Buddha.
Salah satu daya tarik utama dari vihara ini yaitu patung Buddha berbaring dan menjadi patung Buddha berbaring terbesar ketiga di Asia. Patung tersebut memiliki ukuran yang mengagumkan, yakni dengan panjang 22 meter, lebar 6 meter, dan tinggi 4.5 meter.
Di Bogor, Jawa Barat, terdapat Vihara Buddha Dharma & 8 Phosat yang tak kalah megah. Vihara ini memiliki luas lahan sekitar 7.000 meter persegi dan patung Buddha berbaring dengan panjang mencapai 18 meter dan tinggi 3,75 meter.
Keindahan dan kebesaran vihara ini membuatnya menjadi salah satu vihara terbesar di Indonesia.
Demikianlah artikel mengenai vihara terbesar di Indonesia yang tidak hanya menjadi tempat ibadah tetapi juga merupakan bukti seni arsitektur yang memesona dan tempat untuk merenungkan kebijaksanaan dan kedamaian.
Vihara-vihara ini menjadi simbol harmoni dan toleransi antar agama yang dijunjung tinggi. Dengan kemegahan dan pesona mereka, vihara-vihara ini adalah warisan budaya yang luar biasa dan tempat yang memesona untuk menjelajahi keindahan spiritual dan arsitektur.