JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak seluruh elemen di dunia untuk bersama-sama memperkuat arsitektur kesehatan global. Menurut Jokowi, penguatan arsitektur kesehatan global diperlukan demi membangun dunia yang tahan terhadap pandemi.
Hal itu disampaikan Jokowi saat berpidato pada sesi Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang membahas masalah ekonomi dan kesehatan global di La Nuvola, Roma, Italia, Sabtu (30/10/2021).
"Demi membangun dunia yang lebih tahan terhadap pandemi dan berbagai guncangan ke depan, Indonesia mengajak untuk memperkuat arsitektur kesehatan global," ujar Jokowi mengutip laman resmi Sekretariat Kabinet Republik Indonesia.
Dalam pidatonya, Presiden Jokowi turut didampingi oleh Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi, Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani, dan Co-Sherpa Kementerian Luar Negeri Dian Triansyah Djani.