Dino Patti Djalal Unggah Ijazah Doktor Sambil Mention Jokowi, Ada Apa?

Rizky Agustian
Mantan Wakil Luar Negeri (Wamenlu) Dino Patti Djalal. (Foto: @dinopattidjalal/Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Mantan Wakil Luar Negeri (Wamenlu) Dino Patti Djalal mengunggah ijazah program Doktor miliknya di akun Instagram @dinopattidjalal, Selasa (15/7/2025). Pada keterangan unggahan, Dino me-mention akun Instagram Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi), @jokowi.

Dalam unggahannya, terlihat ijazah Dino dengan gelar Doctor of Philosophy yang dikeluarkan The London School of Economics and Political Science University of London. Ijazah itu tertanggal 31 Mei 2000.

"With great pride. Ijazah Doktor saya dari LSE. Termasuk komentar penguji. Silahkan kalau ada yg mau mempertanyakan atau menyangsikan," tulis Dino pada keterangan unggahan.

Mantan Wamenlu Dino Patti Djalal mengunggah ijazah Doktor miliknya di Instagram sambil me-mention akun Jokowi. (Foto: @dinopattidjalal/Instagram)

Dia pun me-mention Jokowi pada keterangan unggahan tersebut.

"(Mungkin sejak awal ini perlu dilakukan pak @jokowi)," tulis Dino.

Diketahui, ijazah Jokowi menjadi sorotan belakangan ini. Sejumlah pihak, termasuk pakar telematika Roy Suryo, menuding ijazah sang mantan Wali Kota Solo palsu.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
4 bulan lalu

Roy Suryo Singgung Jokowi Bawa Map Ditekuk ke Polda Metro: Tak Mungkin Itu Ijazah Asli

Nasional
4 bulan lalu

Jokowi Curiga Ada Agenda Besar di Balik Isu Ijazah Palsu hingga Pemakzulan Gibran

Nasional
4 bulan lalu

TPUA Serahkan 3 Bukti Baru Dugaan Ijazah Palsu Jokowi ke Bareskrim, Apa saja?

Nasional
4 bulan lalu

Roy Suryo Soroti Kasus Tudingan Ijazah Palsu Jokowi Naik Penyidikan Lewat Dokumen Fotokopi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal