DPD Perindo Jaktim Resmikan Kantor Baru, Ketua DPW Jakarta: Tempat Menampung Aspirasi

Jonathan Simanjuntak
DPD Perindo Jakarta Timur meresmikan kantor baru yang berlokasi di Jalan Raya Bekasi 39, Cakung, Jakarta Timur (foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perindo Jakarta Timur meresmikan kantor baru yang berlokasi di Jalan Raya Bekasi 39, Cakung, Jakarta Timur. Peresmian kantor ini dilakukan pada Sabtu (21/6/2025) malam. 

Acara peresmian dihadiri langsung Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Perindo DKI Jakarta Effendi Syahputra dan Ketua DPD Perindo Jakarta Timur Fajar Agusta. Pimpinan DPC Perindo Jakarta Timur di masing-masing kecamatan juga terlihat hadir.

Effendi menilai, pembuatan markas baru untuk kader Perindo DPD Jakarta Timur ini sebagai bentuk loyalitas Fajar selaku Ketua DPD Jakarta Timur. Fajar merupakan pengurus baru yang memimpin Perindo di Jakarta Timur.

"Dia baru ditunjuk, langsung bergerak, langsung berkoordinasi dan tiba-tiba sekarang sudah menyiapkan kantor. Saya pikir ini salah satu contoh loyalitas dedikasi kader kita dalam membangkitkan semangat kita lagi untuk mempersiapkan diri sedini mungkin menuju pemilu 2029," ujar Effendi.

Effendi berharap, markas Perindo ini juga menjadi rumah bagi masyarakat setempat. Markas Perindo bisa menampung aspirasi masyarakat yang merasa hak-haknya belum terpenuhi.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
5 bulan lalu

5 Bulan Program Cek Kesehatan Gratis, Partai Perindo Dorong Pemerataan Wilayah dan Gender

Jatim
5 bulan lalu

Perindo Dukung Pelaku Usaha Kreatif di Mojokerto, Angela Tanoesoedibjo: Kekuatan UMKM Luar Biasa

Regional
5 bulan lalu

Pacu Sinergi, Perindo NTT Siap Kolaborasi Bangun Belu Lebih Baik

Nasional
5 jam lalu

Hasil Rakernas Partai Perindo Diumumkan Hari Ini, Elite Parpol Lain bakal Hadir

Nasional
18 jam lalu

Cerita Sandiaga Uno Maju Pilgub Jakarta 2017, Sempat Tak Pede hingga Berpasangan dengan Anies

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal