Ekspresi Anggota DPRD Gorontalo Viral dengan Selingkuhan, lalu Minta Maaf Bareng Istri

Tim iNews
Foto kolase anggota DPRD Gorontalo Wahyudin Moridu saat viral bersama teman perempuan dan ucapkan permintaan maaf bareng istri. (Foto: tangkapan layar)

GORONTALO, iNews.id – Kasus video viral anggota DPRD Provinsi Gorontalo Wahyudin Moridu, akhirnya mendapat titik terang. Politisi PDIP itu muncul bareng sang istri untuk menyampaikan permintaan maaf usai viral mengucapkan pernyataan kontroversial merampok uang negara saat bersama teman perempuan diduga selingkuhan.

Dalam video klarifikasi yang diunggah ke akun Facebook pribadinya, Wahyudin mengakui bahwa pria dalam rekaman viral itu memang dirinya. Dia meminta maaf didamping istrinya dan siap menanggung segala konsekuensi usai menerima kecamatan dari publik.

“Dengan ini atas nama pribadi dan keluarga, saya melayangkan permohonan maaf atas video yang telah diviralkan di media TikTok beberapa waktu lalu,” ujarnya yang terlihat dengan wajah melas, Jumat (19/9/2025).

Wahyudin menegaskan pernyataannya hanya kelakar. Dia mengaku tidak pernah berniat melecehkan masyarakat Gorontalo maupun rakyat Indonesia.

“Sesungguhnya saya tidak berniat menyinggung perasaan masyarakat Gorontalo yang saya wakili. Semua ini murni kesalahan saya,” katanya.

Politisi asal Gorontalo itu menegaskan kesiapannya menanggung konsekuensi atas ucapannya.

"Apa pun konsekuensi yang ditimbulkan atas video ini, saya bersama istri siap menanggung,” ucapnya.

“Jujur dari hati yang paling dalam saya tidak bermaksud demikian. Atas kejadian ini saya mohon maaf beribu-ribu maaf kepada seluruh rakyat Gorontalo, khusus kepada semua pendukung dan keluarga saya,” katanya lagi.

Ketua Badan Kehormatan DPRD Gorontalo, Fikram Salilama mengatakan, saat diperiksa untuk klafifikasi Wahyudin menyebut video itu direkam pada Juli 2025 ketika dia bepergian bersama seorang teman perempuan berinisial F. Dia menegaskan, rekaman itu diambil tanpa sepengetahuannya.

“Sehingga tidak menutup kemungkinan wanita tersebut juga kami akan panggil untuk dimintai keterangan, terkait apa maksud dan tujuannya merekam dan menyebarkan video tersebut,” kata Ketua Badan Kehormatan DPRD Gorontalo, Fikram Salilama, Jumat (19/9/2025) malam.

Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait
Nasional
2 bulan lalu

PDIP Pecat Wahyudin Moridu, Anggota DPRD Gorontalo yang Viral Mau Rampok Uang Negara

Nasional
2 bulan lalu

Kontroversi Anggota DPRD Gorontalo Wahyudin Moridu: Mabuk, Selingkuh dan Ucapan Rampok Uang Negara

Nasional
2 bulan lalu

Anggota DPRD Gorontalo Wahyudin Moridu Ngaku Mabuk saat Ucap Ingin Rampok Uang Negara

Buletin
2 bulan lalu

Anggota DPRD Gorontalo Jadi Sorotan usai Ucapkan Rampok Uang Negara

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal