JAKARTA, iNews.id - Ganjar Pranowo Calon Presiden 2024 yang diusung Partai Perindo memiliki niatan baik untuk menjadikan desa lebih maju. Oleh karenanya, dia meminta agar perangkat desa bisa mengelola keuangan dana dengan baik dan terbuka.
Ganjar Pranowo meminta kepada semua pihak khususnya perangkat desa agar tidak mempermainkan dana desa. Pasalnya, hal itu bisa membuat rakyat tidak mendapatkan manfaat yang baik dalam memenuhi kesejahteraannya.
"Desa itu harus sejahtera, maka dari itu jangan ada yang mempermainkan dana keuangan milik desa," kata Ganjar Pranowo di Jakarta, Selasa 26 September 2023.
"Saya titip pengeluaran dana desanya makin government, agar inovasinya bisa berjalan," tuturnya.
Selain itu, Ganjar Pranowo juga berpesan agar perangkat desa harus selalu terbuka dengan masyarakat. Sehingga, pengeluaran dana yang dilakukan bisa terpantau dengan baik dan benar.