Geger! Pria di Cirebon Curi Emas Batangan Tetangga Senilai Rp400 Juta Lebih

Muslimin
Tersangka pencurian emas batangan di Cirebon diamankan polisi. (Foto: Humas Polresta Cirebon)

CIREBON, iNews.id - Aksi pencurian emas batangan membuat geger warga Desa Gebang Ilir, Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Pelaku merupakan tetangga korban yang berhasil menggondol dua batang emas dan uang tunai ratusan juta.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni mengatakan, identitas pelaku pencurian yang ditangkap berinisial JM (42).

"Pelaku diduga mengambil kunci rumah korban yang biasa disimpan di tiang depan rumah," ujar Kapolresta, Sabtu (14/6/2025).

Seusai mengambil kunci, pelaku lalu masuk ke rumah korban dan menggeledah kamar. Namun, dia tidak menemukan barang berharga di sana. Pelaku kemudian menyasar tempat kerja korban yang juga berada dalam rumah.

Di ruang kerja itu, pelaku melihat obeng yang tersedia di atas meja. Dia menggunakan obeng tersebut untuk mencongkel laci meja kerja.

Dari situlah dia berhasil menggondol dua emas batangan masing-masing 100 gram dan uang tunai Rp500.000.

Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait
Sumut
5 bulan lalu

Tepergok Curi 12 Kambing dari Warung Pecel, 2 Pemuda Padangsidimpuan Ditangkap

Nasional
5 bulan lalu

Curi Motor, Maling di Jakut Ini Ngaku Buat Bayar Utang dan Kontrakan

Sumbar
5 bulan lalu

Serahkan Diri, Kasus Pria Bermobil Curi Kotak Amal Masjid di Padang Berujung Damai

Nasional
5 bulan lalu

Terlilit Judi Online, Pria Bermobil Terekam CCTV Curi Kotak Amal di Padang

Jabar
5 bulan lalu

Terungkap! Ini Motif Pasutri Baru Nikah Sebulan Curi 4 Motor di Bandung

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal