Gugatan Dikabulkan PTUN, Evi Novida Berharap Jokowi Jalankan Putusan

Felldy Aslya Utama
Evi Novida Ginting. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Mantan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Evi Novida Ginting Manik angkat bicara soal gugatannya yang dikabulkan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN). Diketahui, PTUN dalam putusannya meminta pihak tergugat dalam hal ini Presiden Joko Widodo (Jokowi) mencabut Keppres Nomor 34/P Tahun 2020 tentang pemberhentian Evi Novida sebagai Komisioner KPU RI.

Evi membenarkan informasi tentang dikabulkan gugatannya itu didapatkan dari tim kuasa hukum. Dia berharap putusan tersebut bisa segera dijalankan pihak tergugat dalam hal ini, Presiden Jokowi.

"Alhamdulillah ya dikabulkan seluruh permohonan. Saya berharap ammar putusan itu dijalankan," katanya kepada wartawan di Jakarta, Kamis (23/7/2020).

Evi meminta PTUN agar dapat secepatnya memberikan salinan putusan. Menurut dia, salinan itu sangat penting didapatkan agar dapat menentukan langkah-langkah selanjutnya.

"Bisa melakukan langkah-langkah lebih lanjut untuk ke depannya," ujarnya.

Sebelumnya, Pengadilan Tata Usaha Negeri (PTUN) mengabulkan gugatan mantan Komisioner KPU, Evi Novida Ginting terhadap Keppres Nomor 34/P Tahun 2020. Keppres itu merupakan tindak lanjut putusan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) yang memberhentikan secara tidak hormat Evi Novida Ginting sebagai Komisioner KPU.

Dikutip dari sistem informasi penelusuran perkara (SIPP), PTUN mengabulkan penggugat untuk seluruhnya. Kemudian membatalkan Keppres tersebut.

"Mewajibkan tergugat untuk mencabut surat Keputusan Tergugat Nomor 34/P Tahun 2020," tulis PTUN dalam SIPP yang dilihat iNews.id di Jakarta, Kamis (23/7/2020).

Editor : Djibril Muhammad
Artikel Terkait
Nasional
13 jam lalu

PSI Sebut Jokowi Tak Bisa Buka Ijazah seperti Arsul Sani: Bisa Jadi Preseden Buruk

Nasional
20 jam lalu

Kubu Roy Suryo Cs Polisikan 2 Relawan Jokowi terkait Dugaan Pencemaran Nama Baik

Nasional
17 jam lalu

Tolak Berdamai, Roy Suryo Minta Jokowi Minta Maaf ke Rakyat Indonesia

Nasional
20 jam lalu

Tak Punya Kepentingan, Demokrat Tegaskan Tidak Terlibat Polemik Ijazah Jokowi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal