JAKARTA, iNews.id - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto mengaku kaget dengan hasil penggeledahan rumahnya yang dilakukan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Penyidik KPK saat itu membawa koper yang ternyata hanya berisi flashdisk.
Flashdisk tersebut berisi meta data dokumen tahun 1979. Hal tersebut diungkap ahli Hafni Herdian saat dihadirkan di persidangan Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (26/5/2025).
"Jadi tadi dari tampilan saksi ahli yang kedua hal yang sangat mengejutkan bagi saya adalah ketika ditampilkan meta data terkait dengan penggeledahan rumah saya yang saat itu sangat heboh, berkoper-koper," kata Hasto, dikutip Selasa (27/5/2025).
Hasto menilai, isi dari flashdisk tersebut tidak terkait dengan kasus yang menjeratnya.
"Sehingga berbeda dengan kehebohan penggeledahan yang tampak saat itu," ujarnya.
Diketahui, penyidik KPK membawa satu koper diduga bukti suap dari hasil penggeledahan di rumah Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Villa Taman Kartini, Bekasi Timur, Kota Bekasi, pada Selasa (7/1/2025) lalu.