Hasto Keluar Rutan Pagi Ini, KPK: untuk Berobat

Nur Khabibi
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto keluar rutan KPK pada Jumat (1/8/2025) hanya untuk berobat. (foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto keluar rumah tahanan (rutan) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Jumat (1/8/2025) pagi usai mendapatkan amnesti. Namun, KPK menjelaskan Hasto keluar untuk berobat.

Hasto memang baru mendapatkan amnesti dari Presiden Prabowo Subianto pada Kamis (31/7/2025) malam. Saat keluar dari rutan tadi pagi pun ia masih menggunakan rompi oranye.

Menurut Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo agenda Hasto untuk berobat telah diusulkan jauh-jauh hari sebelumnya. Bahkan, pengobatan ini sudah mendapatkan persetujuan dari pengadilan. 

"Kegiatan berobat sudah diagendakan jauh hari sebelumnya, dan telah mendapat penetapan dari pengadilan," ucap Budi dalam keterangannya, Jumat (1/8/2025). 

Perlu diketahui, Hasto terlihat keluar dari rutan sekira pukul 08.34 WIB. Dalam kesempatan tersebut, Hasto terlihat masih mengenakan rompi oranye khas tahanan KPK. 

Ia juga terlihat menenteng tas ransel dan mengenakan kacamata hitam. Terlihat, Hasto sempat mengepalkan tangan dan terlihat masih mengenakan borgol. 

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
10 jam lalu

Breaking News: KPK OTT Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko

Nasional
19 jam lalu

Duh, 51 Persen Kasus Korupsi Libatkan Pejabat Daerah

Nasional
1 hari lalu

Hasto Ungkap Potensi Wisata Pantai Rote Ndao: Tinggal Dibenahi Fasilitasnya

Nasional
1 hari lalu

KPK Geledah Rumah Dinas Gubernur Riau Abdul Wahid, Apa yang Disita?

Nasional
1 hari lalu

Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Bacakan Pleidoi: Kami Difitnah Seolah Beli Kapal Tua Kemahalan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal