Hewan Kurban Zumi Zola dan Uang Sewa Kantor Partai Dibayar Pengusaha

Ilma De Sabrini
Persidangan perkara dugaan suap dengan terdakwa Zumi Zola di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (6/9/2018). (Foto: iNews.id/Ilma de Sabrini).

JAKARTA, iNews.id – Sidang lanjutan perkara dugaan suap dengan terdakwa Gubernur Jambi nonaktif Zumi Zola menghadirkan 10 orang saksi. Satu di antaranya Direktur PT Arta Graha Persada Muhammad Imanuddin alias Iim.

Dalam kesaksiannya Iim mengaku telah memberikan dana ratusan juta rupiah ke Zumi Zola untuk berbagai keperluan, mulai biaya pelantikan, sewa kantor DPD PAN Jambi, dan pembelian hewan kurban.

Kesaksian tersebut diberikan saat jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menanyakan awal perkenalan Iim dengan Zumi Zola dan Plt Sekda Jambi Apif Firmansyah. Iim mengaku kenal Zumi lewat Apif, orang kepercayaan Zumi Zola.

"‎Saya awalnya kenal dengan Feri, Feri ini orang dekat Apif. Apif orang dekat Pak Gubernur. Beberapa kali saya dimintai bantuan olah Pak Apif melalui Feri," kata Iim pada persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta Pusat, Kamis (6/9/2018).

Apif sebelumnya dikenal sebagai bendahara tim sukses pemilihan gubernur Jambi sekaligus asisten pribadi Zumi Zola. Salah satu tugasnya mencari dana untuk memenuhi kebutuhan dan permintaan Zumi serta keluarganya.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
4 bulan lalu

Cak Imin Bertemu Pramono di Balai Kota, Ini yang Dibahas

Bisnis
7 bulan lalu

Pegadaian Salurkan Ratusan Hewan Kurban untuk Masyarakat pada Iduladha 1446 H

Nasional
7 bulan lalu

Berbagi dan Peduli, Partai Perindo Kota Bekasi Semarakkan Iduladha Fest 2025 - 1.000.000 Kantong Kebahagiaan

Bisnis
7 bulan lalu

Semarak Iduladha 2025, PT Pegadaian Kanwil XI Semarang Salurkan 70 Hewan Kurban

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal