Izin Mendarat Pesawat Evakuasi WNI dari Afghanistan Sempat Ditunda di Kabul

Kiswondari Pawiro
Tangkapan layar Menlu Retno Marsudi bersama Panglima TNI Hadi Tjahjanto memberi keterangan pers proses pemulangan WNI dari Afghanistan, Sabtu (21/8/2021).

JAKARTA, iNews.id  - Misi evakuasi WNI dari Afghanistan berhasil dilaksanakan. Seluruh WNI beserta tim evakuasi tiba dengan selamat di Bandara Halim Perdanakusuma, Sabtu (21/8/2021).

Namun demikian pelaksanaan misi yang dilakukan pada Jumat (20/8/2021) tidak mudah karena adanya dinamika di lapangan. Bahkan pesawat TNI AU sempat tidak diizinkan mendarat di Bandara Hamid Karzai, Kabul.

"Pada tanggal 19 Agustus pukul 11, saya kembali memimpin rapat koordinasi yang diikuti tim Jakarta, Islamabad dan Kabul guna melakukan asesmen kondisi di Afghanistan. Mendetilkan rencana evakuasi serta upaya untuk mendapatkan izin landing yang baru," kata Menlu Retno Marsudi.

Retno membeberkan proses evakuasi dimulai pada Jumat (20/8/2021) ditandai dengan keberangkatan pesawat TNI AU Boeing 737-400 dari Bandara Halim. Rute yang ditempuh yakni Jakarta, Aceh, Kolombo, Islamabad dan Kabul.

Tim bergerak secara paralel untuk memuluskan pemulangan dengan memastikan pesawat bisa mendarat di Kabul. Posisi pesawat menunggu di Islamabad, Pakistan, dengan pertimbangan jarak tempuh tak lebih dari satu jam penerbangan.

Editor : Erwin C Sihombing
Artikel Terkait
Nasional
4 bulan lalu

Evakuasi Gelombang Terakhir Rampung, 96 WNI Sudah Tiba di RI dari Iran

Nasional
5 bulan lalu

Tiba di Indonesia, 11 WNI Dievakuasi dari Iran asal Jatim dan Kaltim

Nasional
5 bulan lalu

Kemlu Evakuasi 101 WNI dari Iran dan Israel Lewat Jalur Darat

Nasional
5 bulan lalu

Menko Polkam: 115 WNI Dievakuasi dari Iran ke Azerbaijan, Naik 4 Bus

Buletin
1 tahun lalu

Pidato Menlu Retno Marsudi di Sidang Majelis Umum PBB

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal