"Jakarta Barat terdapat (genangan air di) 1 RT yang terdiri Kel Sukabumi Utara. Ketinggian 30 cm. Penyebab, curah hujan Tmtinggi dan luapan Kali Sekertaris," ucap Yohan dalam keterangannya, Selasa (12/8/2025).
Yohan menambahkan, pihaknya juga menemukan jalanan yang terendam banjir yakni, di Jalan Ciledug Raya, Kelurahan Cipulir. Namun, kondisi saat ini sudah surut.
"BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan. Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112. Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam non-stop," kata Yohan.