Jenderal Andhika Lepas 457 Siswa Secapa yang Sembuh Covid-19 Lanjut Pendidikan

Riezky Maulana
Jenderal Andhika Perkasa (Foto: Tangkapan Layar Video TNI AD)

JAKARTA, iNews.id - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa memimpin pelepasan 457 siswa Secapa AD yang telah dinyatakan negatif virus corona (Covid-19) berdasarka dua kali pemeriksaan. Pelepasan dilakukan di Secapa AD, Bandung, Jawa Barat, Selasa (28/07/2020).⁣

Andika menuturkan, para siswa yang telah dinyatakan negatif Covid-19 akan melanjutkan pendidikan kecabangan ke Pusat Pendidikan Infantri (Pusdikif) Cipatat, Bandung. Sebelum itu, mereka juga diwajibkan mendonorkan darahnya.

"Para siswa yang telah dinyatakan pulih dari hasil tes 2 kali negatif ini, akan melaksanakan kewajibannya, selain mendonorkan darahnya secara suka rela untuk kesembuhan pasien lainnya yang terdampak Covid-19 juga melanjutkan pendidikan dasar kecabangan,” ujar Andika dalam sebuah video yang dirilis TNI AD, Rabu (29/7/2020).

Andika menuturkan, apabila siswa sudah dinyatakan negatif 2 kali, maka para siswa akan mendonorkan darahnya demi pengobatan pasien positif menggunakan metode Plasma Convalescent. Menurutnya, itu berguna dalam prises pengembangan uji klinis yang sedang dilakukan.

“Pendonoran darah yang akan dilakukan nanti, merupakan upaya dalam membantu pemenuhan stock terapi plasma pada pemulihan pasien positif Covid-19,” ujar KSAD.⁣

Dia pun berharap, pelaksanaan uji klinis gabungan antivirus corona yang dilakukan Universitas Airlangga, Badan Intelijen Negara (BIN) dan TNI AD dapat segera rampung dalam waktu dekat. Menurutnya, satu temuan daripada penyembuhan itu dapat menyelamatkan banyak nyawa.

"Ya kita berharap uji klinis Dokter Purwati, tim gabungan Angkatan Darat dan BIN segera tuntas. Satu hasil uji klinis yang kemudian akan banyak menolong nyawa masyarakat indonesia," katanya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
2 tahun lalu

Kasus Covid-19 Hari Ini Bertambah 179, Meninggal 4 Orang

Health
4 tahun lalu

Menuju Fase Baru Australia Akan Anggap Covid-19 Flu Biasa, Kedatangan Internasional Dibuka

Nasional
4 tahun lalu

Update 8 Maret 2022 : Kasus Harian Positif Covid-19 Tambah 30.148 Orang

Nasional
4 tahun lalu

Update 18 Januari 2022 : Pasien Covid-19 Melonjak Tambah 1.362 Orang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal