Kaleidoskop 2022: Bersih-Bersih Tubuh Polri Ala Jenderal Sigit

Erfan Ma'ruf
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo (dok. Polri)

JAKARTA, iNews.id - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) terus berbenah di bawah pimpinan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo. Setidaknya ada dua kasus besar yang sempat menjadi sorotan di tahun 2022.

Kasus pertama yakni pembunuhan Brigadir Nopriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J) yang dilakukan mantan Kadiv Propam Ferdy Sambo. Kasus kedua yakni, kasus kepemilikan narkoba yang diduga dilakukan Irjen Pol Teddy Minahasa.

Selain dua kasus tersebut, ada pula kasus tragedi Kanjuruhan yang menewaskan ratusan orang. Kasus tambang ilegal yang diungkap Ismail Bolong juga menyita perhatian.

Sejak awal mencuatnya kasus pembunuhan Ferdy Sambo, Jenderal Sigit terus menegaskan Polri akan terbuka dalam menangani kasus tersebut. Selain Ferdy Sambo, sejumlah perwira ikut terlibat kasus itu langsung disidang etik.

Jenderal Sigit menyadari kasus Ferdy Sambo mempengaruhi kepercayaan publik terhadap institusi Polri.

"Kami sadar dampak dari kasus ini betul-betul menggerus kepercayaan publik kepada Polri. Oleh karena itu kami semua berkomitmen untuk melakukan langkah perbaikan dan evaluasi, perbaikan di bidang struktural, instrumental, dan yang paling utama adalah perbaikan di bidang kultural," kata Sigit, Jumat, 30 September 2022.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
7 jam lalu

Pantau Pergantian Tahun, Menko Polkam, Panglima TNI hingga Kapolri Pastikan Situasi Kondusif

Nasional
17 jam lalu

Kapolri Tinjau Lokasi Pembangunan Huntap Polri di Aceh Tamiang, bakal Dibangun 300 Rumah

Nasional
20 jam lalu

Kapolri Tinjau Sekolah di Aceh Tamiang, Targetkan Kembali Beroperasi 5 Januari 2026

Nasional
23 jam lalu

Ada Istilah No Viral No Justice, Kapolri Minta Polisi Tak Baperan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal