Kapolda Kaltara soal Kematian Ajudan: Saya Siap Diklarifikasi

Putranegara Batubara
Kapolda Kaltara Irjen Daniel Adityajaya, menyatakan siap diklarifikasi oleh Propam Polri terkait kematian ajudannya, Brigadir Setyo Herlambang. (Foto: Humas Polda Kaltara)

JAKARTA, iNews.id - Kapolda Kalimantan Utara (Kaltara), Irjen Daniel Adityajaya, menyatakan siap diklarifikasi oleh Propam Polri. Penegasan disuarakan terkait kematian ajudannya, Brigadir Setyo Herlambang.

"Apabila dibutuhkan untuk membuat terang masalah ini, saya siap untuk diklarifikasi," kata Daniel saat dikonfirmasi, Jakarta, Kamis (28/9/2023).

Daniel menekankan, Polri sudah bergerak secara transparan untuk melakukan pengusutan sejak peristiwa itu mencuat. 

"Polri sudah transparan dari awal penanganan kasus ini, dan pimpinan Polri sudah berkomitmen untuk mengusut masalah ini secara obyektif dan transparan," ujar Daniel.

Sebagaimana diberitakan, Polri membuka peluang memeriksa Kapolda Kaltara, Irjen Daniel Adityajaya, terkait kematian ajudannya, Brigadir Setyo Herlambang. Pemeriksaan akan dilakukan oleh Propam Polri apabila membutuhkan keterangan Daniel selaku atasan Setyo.

Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho mengatakan, sampai saat ini Daniel belum diperiksa terkait peristiwa itu.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Seleb
7 hari lalu

Panas! Yuka Tidak Tertarik pada Jule gegara Sudah Punya 3 Anak

Seleb
10 hari lalu

Akhirnya Anrez Adelio Angkat Bicara usai Dituduh Hamili Friceilda Prillea: Astaghfirullah

Seleb
17 hari lalu

Viral Video Klarifikasi Jule Akui Selingkuh dengan Yuka, Faktanya Mengejutkan!

Seleb
2 bulan lalu

Nagita Slavina Hamil? Raffi Ahmad Ungkap Fakta Mengejutkan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal