Kapolri Ungkap Genangan Air Jadi Penyebab Macet Panjang di Lintas Sumatera

riana rizkia
Kapolri Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan genangan air menjadi penyebab kemacetan panjang di Jalan Lintas Sumatera. (Foto: Divisi Humas Polri)

JAKARTA, iNews.id - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan genangan air menjadi penyebab macet panjang di Jalan Lintas Sumatera. Kemacetan terjadi khususnya di wilayah Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel).

"Jadi khusus untuk wilayah Sumatera, khususnya wilayah Palembang sana itu ada potensi genangan air, sehingga kemudian ini mengganggu proses perjalanan," kata Sigit di Jakarta Pusat, Sabtu (6/4/2024). 

Dia memastikan pihaknya terus melakukan evaluasi untuk meminimalisasi kendala saat arus mudik dan balik Lebaran 2024. Salah satunya dengan mengatur pergantian keberangkatan. 

"Jadi ini yang kita coba untuk kita urai sehingga gangguan alam ini bisa teratasi. Sementara kita atur mana yang kita berangkatkan karena sempat dua arah," katanya. 

"Jadi kita buat pergantian, ini juga kita arahkan supaya bisa teratasi," ujar dia. 

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Jelang Nataru, Kapolri dan Menhub Antisipasi Kepadatan hingga Cuaca Ekstrem

Nasional
2 hari lalu

Kapolri Bentuk Pokja Kaji Putusan MK soal Larangan Polisi Aktif Duduki Jabatan Sipil

Nasional
2 hari lalu

Pakar Hukum Sebut Penugasan Polisi Aktif di Luar Polri Sah, Sepanjang sesuai Norma

Nasional
5 hari lalu

Pakar Hukum: Penempatan Polisi di Luar Institusi Polri Sah sesuai UU

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal