Kasus Ratna Sarumpaet, Polisi: Penyebar Hoax Terancam 10 Tahun Penjara

Anggraini Wijaya
Irfan Ma'ruf
Kadiv Humas Polri Irjen Pol Setyo Wasisto (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Polisi tetap memproses hukum aktivis Ratna Sarumpaet meskipun telah meminta maaf terkait pemberitaan hoax penganiayaan. Ancaman bagi penyebar berita bohong yang membuat keonaran 10 tahun penjara.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Setyo Wasisto mengatakan, polisi akan mengenakan pasal UU ITE atas kasus hoax penganiayaan Ratna Sarumpaet.

“Tentang ancaman hukumannya, kita bisa gunakan pasal 14 dan 15 UU Nomor 1 Tahun 1946. Jabarannya kalau dia buat keonaran atau membuat kegaduhan dengan menyebarkan berita hoax, ancamannya 10 tahun. Kita bisa gunakan juga UU ITE, kalau dia menyebarluaskan dengan teknologi,” kata Setyo di Jakarta Selatan, Kamis (4/10/2018).

Menurut dia, penyidik dalam waktu dekat akan memanggil Ratna Sarumpaet. Polisi akan melihat peran Ratna dan orang-orang lainnya yang turut menyebarkan berita tersebut. Kendati demikian, Polri belum menetapkan tersangka atas kasus ini. Status Ratna Sarumpaet sebagai saksi untuk diminta keterangan.

“Begini, saya ingin memberikan gambaran, proses penyidikankan seperti mengumpulkan dan memainkan puzzle yang dikaitkan hingga pada saatnya nanti lengkap. Maka akan tergambarkan satu gambaran yang utuh,” ujar dia.

Editor : Khoiril Tri Hatnanto
Artikel Terkait
Nasional
18 jam lalu

Prabowo Bakal Lantik Komite Reformasi Polri di Istana Sore Ini

Nasional
23 jam lalu

Polisi Tentukan Nasib Roy Suryo Cs Hari Ini, Kubu Jokowi: Serahkan ke Hukum yang Berlaku

Megapolitan
2 hari lalu

Polisi Gerak Cepat! Kapolsek Sunda Kelapa AKP Hitler Serahkan Motor Hasil Penggelapan ke Pemilik

Megapolitan
2 hari lalu

Polisi Sebut Pria Tabrakkan Diri ke Mobil di Tanah Abang Alami Gangguan Jiwa

Nasional
3 hari lalu

Pitra Romadoni: Delpedro Bukan Musuh Polisi, Dia Berhadapan dengan Hukum

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal