Kasus Youtuber Muhammad Kece Diusut, Polri Kumpulkan Barang Bukti 

Puteranegara Batubara
Polri mulai mengusut kasus dugaan penodaan agama oleh Youtuber M Kece (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Penyidik Bareskrim Polri saat ini mulai mengusut kasus dugaan penodaan agama, yang dilakukan oleh Youtuber Muhammad Kece. Barang bukti mulai dikumpulkan. 

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono mengungkapkan, penyidik mengumpulkan barang bukti setelah adanya laporan LP Nomor: 500/VIII/SPKT/Bareskrim Polri tanggal 21 Agustus 2021.

"Dengan munculnya LP tersebut, tentunya penyidik Polri telah melakukan langkah-langkah, mengambil tindakan kepolisian dengan mengumpulkan barang bukti yang relevan dengan peristiwa yang terjadi," kata Rusdi dalam jumpa pers di Gedung Humas, Jakarta Selatan, Senin (23/8/2021).

Polri, kata Rusdi, sangat memahami pernyataan Muhammad Kece, telah membuat atau menimbulkan keresahan di sosial masyarakat. 

"Polri sangat memahami munculnya keresahan di masyarakat terutama umat muslim di tanah air dengan muncul video pada salah satu akun di YouTube di mana dalam video tersebut dapat menimbulkan rasa kebencian, rasa permusuhan terhadap kelompok-kelompok tertentu," ujar Rusdi.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
8 jam lalu

Wakapolri Ungkap 3 Prioritas Presiden Prabowo di Forum Polri–Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi

Nasional
12 jam lalu

Daftar Lengkap 10 Pati dan Pamen Polri yang Dilantik Kapolri, Salah Satunya Polwan

Nasional
12 jam lalu

Satu Tahun Pemerintahan Prabowo, Polri Musnahkan 214,84 Ton Narkoba

Nasional
14 jam lalu

Sertijab Polri: 2 Pejabat Bareskrim Moncer Jadi Kapolda

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal