Kawasan perbukitan Takokak Cianjur Selatan adalah sejarah yang patut dikenang oleh generasi penerus. Sebab di sana ada 68 situs makam pahlawan bangsa tanpa nama yang kecintaannya terhadap bangsa Indonesia musti diteladani.
"Bangsa ini membutuhkan orang-orang hebat seperti mereka yang telah gugur mendahului kita di tangan para penjajah, pengabdiannya pada bangsa hingga bertaruh nyawa hingga gugur dan jasadnya dibiarkan begitu saja oleh penjajah di tengah gunung. Hingga tulang belulangnya yang menumpuk di tengah hutan, dan orang lain pun tidak tahu siapa mereka, akhirnya mereka dimakamkan secara layak," ungkapnya.
Jenderal Bintang Satu ini mengaku salah satu generasi yang mendengar kisah kelam tersebut. Korban yang dibunuh penjajah pernah berjuang dalam kemerdekaan Indonesia.
"Itu merupakan sejarah yang hampir tidak diketahui oleh orang, padahal itu salah satu sejarah kemerdekaan bangsa ini. Saya sebagai salah satu generasi penerus sangat ironis mendengar kisah kelam itu. Bagaimana perjuangan rakyat Indonesia khususnya di wilayah Takokak itu sangatlah besar dalam menjaga tanah air di wilayah Cianjur Selatan dari para tentara penjajah," ujarnya.