"Kami akan berusaha melakukan itu dengan kemampuan yang kita punya. Paling tidak dengan prinsip sekasur, seumur, sedulur untuk memenangkan Ganjar dan Mahfud terutama di bawah Jakarta ini," kata dia.
Selain itu, pihaknya juga turut mengajak masyarakat untuk memilih calon presiden-calon wakil presiden nomor urut 3 ini untuk kemajuan bangsa Indonesia.
"Kita bukan hanya dari masyarakat Betawi tetapi FBR juga heterogen bukan hanya satu agama. Artinya dengan modal ini kami merasa yakin bahwa bisa mengajak teman-teman yang lain yang bukan Betawi dan bukan anggota FBR," tuturnya.