Kodam II/Swj Beri Penghormatan Terakhir untuk Sertu Anumerta Rikson Edi Chandra

iNews.id
Upacara penghormatan terakhir secara militer untuk Sertu (Anumerta) Rikson Edi Chandra di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II, Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (29/8/2019) malam. (Foto: Dispenad)

Saat kejadian, Rikson sedang melaksanakan tugas pengamanan aksi unjuk rasa dari kelompok masyarakat Papua yang menuntut akibat kejadian rasisme di Surabaya, Jawa Timur, beberapa waktu lalu. Aksi yang berujung anarki tersebut menyebabkan lima aparat keamanan gabungan TNI-Polri terluka akibat terkena panah. “Salah satunya Sertu (Anumerta) Rikson gugur di tempat kejadian,” ucapnya.

Usai upacara penghormatan, jenazah Sertu (Anumerta) Rikson langsung dibawa menuju rumah duka di Karang Endah untuk disemayamkan. Rencananya jenazah Sertu (Anumerta) Rikson akan dimakamkan Jumat (30/8/2019) ini secara militer di Taman Makam Pahlawan Kusuma Bangsa, Prabumulih.

Sebelum gugur, Almarhum Sertu (Anumerta) Rikson Edi Chandra bin Suwardi bertugas di Yonkav 5/DPC dengan jabatan sebagai komandan Ranpur AVLB Tonhar Kima Yonkav 5/DPC. “Dia kelahiran Jambi, tanggal 25 Mei 1981. Almarhum meninggalkan istri Endang Susilawati dan dua orang anak, Richard D (13) dan Shakira (9),” kata Djohan.

“Kita berdoa, semoga almarhum diterima di sisi Allah SWT dan kepada keluarga yang ditinggalkan, semoga diberikan ketabahan dalam menghadapinya,” ucapnya.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Momen Prajurit TNI, Guru dan Siswa Gotong Royong Bersihkan Sekolah di Aceh Tamiang

Nasional
4 hari lalu

KSAD Maruli Resmikan Jembatan Bailey di Bener Meriah, Akses Warga Kembali Terhubung

Nasional
6 hari lalu

TNI AD Kirim Alat Berat ke Sumatra, Percepat Pemulihan Pascabencana

Nasional
7 hari lalu

Cerita Perjuangan TNI Kirim Genset ke Desa di Aceh Barat, Lalui Medan Berat 3 Hari

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal