KPU: 3 Pasangan Capres-Cawapres 2024 Lolos Tes Kesehatan

Danandaya Arya Putra
Ketua KPU, Hasyim Asy'ari mengumumkan tiga paslon capres-cawapres 2024 lolos tes kesehatan. (Foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menerima berkas pemeriksaan kesehatan pasangan bakal capres-cawapres dari RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Jumat (27/10/2023). Semua pasangan calon (paslon) dinyatakan mampu menjabat sebagai presiden jika keluar sebagai pemenang Pilpres 2024.

"Pasangan calon Ganjar Pranowo-Mahfud MD hasil pemeriksaannya disimpulkan bahwa dinyatakan mampu untuk menjalankan tugas sebagai presiden dan wakil presiden," kata Ketua KPU, Hasyim Asy'ari, Jumat (27/10/2023).

Hasyim menambahkan kalau pasangan calon Ganjar-Mahfud juga dinyatakan bebas dari penyalahgunaan narkoba.

"Kemudian juga dinyatakan bebas dari penyalahgunaan narkoba," katanya.

Dia menyebut kalau pasangan bakal capres yang lain yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka memiliki hasil yang sama seperti pasangan Ganjar-Mahfud.

Tahapan selanjutnya, KPU akan mengumumkan penetapan nama capres-cawapres pada Senin (13/11/2023).  Setelah itu baru lah pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon yang akan berlangsung pada Selasa, (14/11/2023).

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
7 hari lalu

Sidang Sengketa Informasi, KPU Ungkap Ijazah Capres Tak Termasuk Dokumen yang Diserahkan ke ANRI

Nasional
16 hari lalu

Polisi Ungkap Kondisi Terkini Onad usai Ditangkap terkait Narkoba

Nasional
17 hari lalu

Buntut Kasus Jet Pribadi, Anggaran KPU bakal Dipelototi Komisi II DPR

Nasional
26 hari lalu

Datangi KPU, Bonatua Silalahi Terima Salinan Ijazah Jokowi Terlegalisir Saat Nyapres 2014

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal