Kubu Prabowo-Sandi Tuding DPT Pemilu 2019 Masih Bermasalah

Felldy Aslya Utama
Diskusi mengenai Pemilu 2019 di Seknas Prabowo-Sandi, Jakarta, Selasa (11/12/2018). (Foto: iNews.id/Felldy Utama).

JAKARTA, iNews.id –Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) memberikan akses terbuka bagi siapa pun untuk bisa memantau proses pemilu. Akses itu juga mencakup Daftar Pemilih Tetap (DPT) agar pemilu berjalan baik.

Wakil Direktur Data dan Informasi BPN Prabowo-Sandi, Nur Iman Santoso mengatakan, sampai hari ini partai politik dibatasi dalam menelusuri DPT karena NIK dan NKK yang didapatkan empat digit di belakangnya masih dirahasiakan. Karena itu, dia berharap institusi lain seperti direktorat jenderal kependudukan dan catatan sipil (dukcapil) untuk lebih berperan.

"Dukcapil kalau bisa jauh lebih berperan untuk bisa membantu KPU karena yang memiliki akses full terhadap NIK dan NKK hanya dukcapil," kata Iman dalam diskusi di Jakarta, Selasa, (11/12/2018).

Nur Iman mengingatkan, DPT bersih menjadi kunci penyelenggaraan pemilu yang transparan dan berkualitas. Ini penting karena berdasarkan temuannya DPT belum sepenuhnya ‘clear’.

Politikus PKS ini menjelaskan, saat menelusuri Daftar Pemilihan Tetap Hasil Perbaikan Ketiga (DPT HP-3) yang akan ditetapkan sebagai DPT final pada 15 Desember 2018, dirinya menemukan DPT HP-3 itu masih bermasalah.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
19 hari lalu

Polemik Ijazah Jokowi, Bonatua Silalahi Laporkan ANRI hingga KPU ke Ombudsman

Nasional
1 bulan lalu

KIP Cecar KPU soal Pengecualian Informasi di Salinan Ijazah Jokowi: Anda Paham Tidak?

Nasional
1 bulan lalu

Bonatua Ungkap Fakta Mencengangkan, KPU Tak Pernah Pastikan Ijazah Jokowi Asli

Nasional
1 bulan lalu

KIP Tegur KPU Bisik-Bisik di Sidang terkait Ijazah Jokowi: Ini Bukan Warkop

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal