JAKARTA, iNews.id - Kepala Otorita IKN Bambang Susantono angkat bicara ihwal respons Menteri Koordinator Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan yang terkejut karena ukuran rumah dinas menteri di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara berukuran kecil. Bambang memastikan proses pembangunan rumah dinas menteri di IKN telah sesuai standar.
Bambang berkata, Direktorat Jenderal (Ditjen) Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah memiliki standar dalam membangun proyek. Oleh karena itu, dia merasa penilaian atas ukuran rumah dinas menteri di IKN sangat relatif.
"Kan PU-nya standar-standar PUPR. Ditjen Cipta Karya itu memiliki standar-standar yang memang mereka lakukan dengan standar yang sedang berlangsung selama ini. Jadi menurut saya sih relatif," kata Bambang di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (18/3/2024).
Dia memastikan ukuran rumah dinas menteri di IKN telah sesuai standar PUPR. "Ya, saya kira PU membangun sesuai standar," tuturnya.
Sebelumnya, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan luas rumah menteri di IKN lebih kecil daripada rumah dinas di Kompleks Widya Chandra, Jakarta Selatan.