Masuk Bursa Deputi Gubernur BI, Thomas Djiwandono Mundur dari Gerindra

Felldy Aslya Utama
Wamenkeu Thomas Djiwandono masuk bursa Deputi Gubernur BI dan DPR memastikan ia sudah mundur dari Partai Gerindra. (Foto: Dok. Humas Kemenkeu)

JAKARTA, iNews.id - Ketua Komisi XI DPR RI, M Misbakhun mengungkapkan bahwa Thomas Djiwandono sudah mengundurkan diri dari partai Gerindra. Hal ini menyusul masuknya nama Thomas dalam bursa Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI).   

“Saya sudah memastikan bahwa semua proses yang berjalan saat ini itu sudah proper secara aturan perundangan soal kemudian keanggotaan partai politik," kata Misbakhun di Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (20/1/2026).

"Kemudian sebagai pengurus partai politik sudah dipastikan bahwa sejak awal itu sudah terpenuhi mengenai surat pengunduran diri, mengenai posisi-posisi yang ada pada keanggotaan di partai itu sudah tidak berjalan,” sambung dia.

Oleh karenanya, dia memastikan bahwa syarat sebagai calon deputi sepenuhnya sudah terpenuhi, termasuk mundur dari parpol. Bahkan, Misbakhun mengaku sudah mengonfirmasi langsung ke yang bersangkutan.    

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Purbaya Bertemu Juda Agung, Bahas Rotasi Wamenkeu?

Nasional
2 jam lalu

Thomas Djiwandono Calon Deputi Gubernur, Purbaya Yakin Independensi BI Tak Tergerus

Nasional
9 jam lalu

Sikat Pengemplang Pajak, Purbaya bakal Sidak 2 Perusahaan Baja China Pekan Ini

Nasional
18 jam lalu

Purbaya Buka Peluang Tukar Posisi Wamenkeu Thomas dengan Juda Agung di BI

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal