MBG Bantu Hidup Ibu Tunggal Hamil di Tangsel, Sedih Dengar Pihak Minta Program Disetop

Rizqa Leony Putri
Mega, relawan di SPPG Khusus Tangerang Selatan merasa terbantu dengan adanya program MBG. (Foto: dok Istimewa)

Lewat program ini, Mega mengaku sangat terbantu untuk memberikan pendidikan kepada anak-anaknya dan memenuhi kebutuhan sehari-hari keluarga. “Alhamdulillah saya bisa menyekolahkan anak saya dan juga bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari,” katanya.

Mega juga merasa bangga bisa ikut menyiapkan makanan bergizi untuk anak-anak, termasuk anaknya sendiri yang kini duduk di kelas 4 SD.

“Saya bangga dikasih amanat untuk bekerja di sini. Kepada Bapak Presiden, saya ingin menyampaikan banyak terima kasih sudah memberikan makanan bergizi untuk anak-anak saya, juga anak-anak lainnya,” ujarnya.

Menanggapi desakan agar MBG dihentikan sementara akibat sejumlah insiden keamanan pangan, Mega tegas menolak. Baginya, program ini bukan sekadar pekerjaan, melainkan penyelamat hidup.

Bahkan, dia selalu berpesan kepada anak-anaknya agar menghargai setiap makanan yang mereka terima. “Saya bilang, tolong hargai ibumu dan orang-orang yang sudah masakin kamu. Mereka bekerja dari jam satu malam. Jadi habiskan makanannya. Kalau ada yang enggak suka, bawa pulang. Jangan pernah sia-siakan makanan,” tutur Mega.

Editor : Anindita Trinoviana
Artikel Terkait
Bisnis
16 jam lalu

Mandiri Micro Fest 2025 Dorong UMKM Naik Kelas, Transaksi Digital Melonjak 45 Persen

Nasional
2 hari lalu

Relawan Dapur Ingin Program MBG Terus Berlanjut, Senang Perekonomiannya Meningkat

Nasional
3 hari lalu

Program Makan Bergizi Gratis Diperkuat, Guru Bakal Dapat Jam Khusus Ajarkan Ilmu Gizi

Nasional
3 hari lalu

FAO Ungkap 43,5% Masyarakat RI Tak Mampu Beli Makanan Bergizi, MBG Dianggap Solusi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal