Mendagri Apresiasi Inovasi Kepala Daerah soal Vaksinasi: Ada yang Doorprize hingga Beri Bansos

Raka Dwi Novianto
Mendagri Tito Karnavian (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengapresiasi inovasi-inovasi yang dilakukan para kepala daerah dalam mengajak warga melakukan vaksinasi. Ada kepala daerah yang memberikan doorprize hingga bansos ke masyarakat.

Hal itu disampaikan Mendagri pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Transisi Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) di Gedung A.A. Maramis, Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (26/1/2023).

“Teman-teman kepala daerah hebat. Ada yang menggunakan doorprize, begitu doorprize dapat sepeda motor, mesin perahu di pulau-pulau, (masyarakat) itu berbodong-bondong datang (untuk vaksin). Bahkan dikasih juga bansos,” ujar Tito dalam keterangannya, Jumat (27/1/2023).

Tito juga membeberkan strategi pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19. Strategi tersebut yakni sinergi berbagai elemen dan strategi hulu-hilir. 

Tito menjelaskan, strategi sinergi berbagai elemen meliputi peran kepala daerah dan DPRD, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), TNI/Polri, Kejaksaan, Camat, Kepala Desa/Lurah, Satlinmas, Pol PP serta RT/RW.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Presiden Prabowo Akan Kembali Kunjungi Aceh Tamiang 1 Januari 2026

Nasional
2 hari lalu

Anggaran Pemulihan Pascabencana Banjir Sumatra Diprediksi Tembus Rp59 Triliun, Terbanyak untuk Aceh

Nasional
12 hari lalu

Kirim 106.000 Pakaian untuk Korban Bencana Sumatra, Mendagri: Bukan Reject, Full Baru

Nasional
13 hari lalu

Mendagri Minta Maaf: Saya Tak Bermaksud Mengecilkan Bantuan Bencana dari Malaysia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal