Dari hasil visitasi dan pengecekan, kata Ali, seluruh hotel telah siap menyambut kedatangan jemaah haji. Bahkan, beberapa pengelola hotel dan petugas telah menyiapkan penyambutan.
"Terkait penyambutan jemaah haji dari sisi akomodasi sudah siap 100 persen. Besok akan kita lihat bagaimana penyambutan dari hotel maupun majmuah yang sudah sangat siap sekali untuk menyambut kedatangan pertama haji kita di Madinah," ucapnya.
Sesuai rencana, 16 kloter jemaah haji diberangkatkan dari Tanah Air yakni dari delapan embarkasi, yaitu Jakarta-Pondok Gede (JKG), Jakarta- Bekasi (JKS), Solo (SOC), Makassar (UPG), Aceh (BTJ), Kualanamu-Medan (KNO), Batam (BTH), dan Surabaya (SUB).