Mengenal Sosok Yerry Tawalujan, Berkiprah dengan Aksi Sosial sejak Lama

Arif Budianto
Podcast Aksi Nyata #DariKamiUntukIndonesia di Kanal Youtube Partai Perindo (tangkapan layar)

JAKARTA, iNews.id - Di kalangan komunitas sosial, sosok Yerry Tawalujan sudah cukup banyak dikenal berkat aksi sosialnya. Pria yang kini menjabat sebagai Ketua DPP Partai Perindo Bidang Sosial dan Kesejahteraan ini hingga kini juga masih eksis dengan berbagai aksi sosial melalui partai yang diusungnya.

Bagi Yerry, berkiprah pada aksi sosial bukan hal baru, tetapi sudah dia geluti sejak lama. Dia mengaku sejak lulus SMA telah terjun pada lembaga sosial yang banyak membantu masyarakat. Termasuk ketika Indonesia terjadi bencana seperti tsunami Aceh, dia turun langsung ke lapangan. Tepatnya delapan hari setelah tsunami, Yerry langsung ke Aceh dan tinggal di sana selama enam bulan.

"Ketika pascatsunami saya tinggal di Aceh selama 6 bulan membantu mereka. Setelah itu, selama 1,5 tahun saya masih terus bolah balik ke Aceh membantu masyarakat sana. Dan itu bencana paling parah yang saya bantu tangani," jelas dia dalam acara Podcast Aksi Nyata #DariKamiUntukIndonesia di Kanal Youtube Partai Perindo, Kamis (17/3/2022).

Menurut dia, setelah membantu masyarakat Aceh, jiwa sosialnya membantu sesama justru semakin tinggi. Hingga kini, hampir seluruh hidupnya dia curahkan untuk membantu sesama, seperti membantu korban gempa Padang, tsunami Pangandaran, gempa Nias, Bantul dan Semeru yang meletus pada 2007.

"Jadi ketika gabung Partai Perindo yang terpikir saya adalah soal penanganan bencana dan sosial," jelas dia.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Hari Pahlawan, Sekjen Partai Perindo: Koruptor dan Ambisi Elite Bentuk Penjajah Pembangunan Modern

Nasional
6 hari lalu

Tokoh Banten TB Sangadiah Wafat, Partai Perindo: Sosok Ulama dan Pendekar Pemersatu

Nasional
9 hari lalu

Rakernas Partai Perindo Tegaskan Dukungan terhadap Pemerintahan Prabowo Subianto Lewat Eka Dasa Asasta untuk Asta Cita

Nasional
10 hari lalu

Sekjen Partai Perindo Ferry Kurnia Tegaskan Semangat Energi Baru Indonesia di Rakernas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal