"Kalau gitu nanti kita lihat selama kita nggak bisa punya program yang bisa menyerap tenaga kerja yang nganggur, industri itu nggak boleh dibunuh," lanjutnya.
Ke depan, Purbaya berencana lebih memperhatikan industri rokok. Dia akan berkunjung ke Jawa Timur dan berbicara dengan para pelaku industri.
Purbaya lantas menegaskan, pemerintah tidak akan membiarkan industri rokok dibunuh oleh produk palsu yang beredar luas di pasaran. Dia akan memerintahkan jajarannya untuk memonitor dan memberantas penjualan rokok palsu secara daring.
"Gak fair kan kita narik ratusan triliun pajak dari rokok, sementara mereka nggak dilindungin marketnya," ungkapnya.
"Di sana kerja, di sini dibunuh. Itu kan sama aja mendingan gue hidupin yang sini, sana tuh penuh, kira-kira begitu kita akan lihat ke arah sana," pungkas Purbaya.