Modifikasi Cuaca Mikro Diuji Coba Atasi Polusi Udara Jakarta, Apa Itu?

Binti Mufarida
Pemerintah menguji coba teknik modifikasi cuaca mikro untuk mengatasi polusi udara di Jabodetabek, apa itu? (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah menguji coba teknik modifikasi cuaca mikro untuk mengatasi polusi udara di wilayah Jabodetabek. Uji coba itu melibatkan BRIN, BMKG, KLHK, hingga Pemprov DKI Jakarta.

“Oleh karena itu diambil kemarin, dilakukan uji coba di Pertamina, di Gedung Pertamina yang di depan Istiqlal dan di gedung-gedung GBK, pekerjaannya Pemda DKI, BRIN, dan BMKG, KLHK juga mengikuti perkembangannya itu ada yang namanya teknik modifikasi cuaca mikro,” kata Menteri LHK, Siti Nurbaya Bakar saat konferensi pers di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (28/8/2023).

Dia mengatakan, teknik modifikasi cuaca mikro ini dilakukan dengan mengembuskan uap-uap air dari gedung-gedung tinggi, sehingga bisa mempengaruhi partikel-partikel polusi.

Selain itu, kata Siti, teknik tirai air di gedung-gedung tinggi juga bisa dilakukan sebagai upaya untuk mengurangi polusi udara.

“Ada lagi selain teknik modifikasi cuaca mikro, jadi pada gedung-gedung tertentu, tempat-tempat tertentu nanti ada lagi yang namanya tirai air," ujarnya. 

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
2 bulan lalu

Potensi Cuaca Ekstrem, BMKG Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jateng dan Jatim

Nasional
3 bulan lalu

BMKG Tabur 20,8 Ton Garam di Langit Riau, Hujan Buatan Redam Karhutla!

Nasional
4 bulan lalu

Pramono Ogah Modifikasi Cuaca: Curah Hujan di Jakarta Tak Terlalu Tinggi

Megapolitan
4 bulan lalu

Pramono Sebut Jakarta Belum Perlu Modifikasi Cuaca meski Dikepung Banjir

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal