Momen Jokowi Geleng-Geleng Kepala saat Dengar Alumni Kartu Prakerja Minta Motor

Antara
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara Temu Raya Alumni Penerima Kartu Prakerja di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Jumat (17/6/2022). (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara Temu Raya Alumni Penerima Kartu Prakerja di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Jumat (17/6/2022). Ada satu momen yang membuat Jokowi tertawa dan geleng-geleng kepala dalam acara tersebut.

Awalnya, Presiden Jokowi memanggil perwakilan alumni Program Kartu Prakerja dari wilayah Indonesia timur, barat, dan tengah untuk mendengarkan usulan serta cerita perjalanan mereka saat mendaftar program tersebut. Kemudian, empat orang perwakilan alumni yakni Dea dari Ende, Niam dari Cirebon, Sandi dari Bogor, dan Ida dari Brebes maju untuk menceritakan pengalaman mereka kepada Jokowi.

Kepada Presiden Jokowi, mereka mengatakan tentang upayanya mendaftarkan diri untuk mengikuti Program Kartu Prakerja dengan berbagai kendala. Namun, dari keempat orang itu, hanya Sandi yang tampak berani meminta sepeda secara langsung kepada Presiden.

Keberanian Sandi meminta sepeda itu mengundang perwakilan lain untuk meminta hadiah dari Jokowi. Awalnya, Jokowi tidak menggubris permintaan mereka dan menyatakan akan memberikan hanya satu buah sepeda karena cuma satu orang yang terus terang meminta.

"Satu saja," kata Jokowi.

Presiden kemudian melanjutkan dialog dengan para perwakilan dan memberikan arahan. Namun secara tiba-tiba, Jokowi kembali menanyakan permintaan yang diinginkan dari ketiga orang lain yang belum menerima hadiah itu.

Dea kemudian meminta laptop dan berharap laptop itu langsung dikirim ke Ende, NTT. Kemudian, Ida meminta sepeda untuk diberikan kepada anaknya di rumah. Permintaan keduanya itu disanggupi Jokowi. Selanjutnya, tiba saatnya Presiden bertanya apa yang akan Niam minta kepadanya.

"Terakhir, minta apa?" tanya Jokowi kepada Niam.

Tanpa diduga, Niam meminta sepeda motor kepada Presiden dan membuat Presiden tertawa sampai menggeleng-gelengkan kepala.

"Minta motor, Pak," kata Niam.

"Ini ada yang lebih parah, minta motor," kata Jokowi sambil tertawa dan menggelengkan kepala.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Kubu Roy Suryo Cs Polisikan 2 Relawan Jokowi terkait Dugaan Pencemaran Nama Baik

Nasional
2 jam lalu

Tak Punya Kepentingan, Demokrat Tegaskan Tidak Terlibat Polemik Ijazah Jokowi

Nasional
3 jam lalu

Projo: Mediasi Jokowi-Roy Suryo Cs Sulit Terwujud, Satu-satunya Jalan Putusan Pengadilan

Nasional
2 hari lalu

Ketum Joman Ungkap Hasil Penelitian Ijazah Jokowi, Stempel UGM Tampak di Depan Foto

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal