Momen Pelantikan Kardinal Ignatius Suharyo di Vatikan Disaksikan Menag Lukman

Aditya Pratama
Suasana pelantikan Kardinal di Basilika Santo Petrus, Vatikan, Sabtu (5/10/2019) sore waktu setempat. Menag Lukman hadir di acara ini. (Foto: Kemenag).

VATIKAN, iNews.id - Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin menghadiri pelantikan Monsinyur (Mgr) Ignatius Suharyo Hardjoatmojo menjadi Kardinal di Basilika Santo Petrus, Vatikan. Menag bersyukur atas pelantikan oleh Paus Fransiskus tersebut.

"Tentu kita semua bersyukur, bersukacita, bersenang hati bahwa Monsinyur Ignatius Suharyo dinobatkan menjadi Kardinal," ujar Menag di Vatikan, dikutip dari laman resmi Kementerian Agama, Senin (7/10/2019). Pelantikan Kardinal berlangsung pada Sabtu (5/10/2019) sore waktu setempat.

Menag menuturkan, penobatan Ignatius Suharyo sebagai Kardinal menjadi sebuah kehormatan tersendiri bagi bangsa Indonesia. Lukman berharap pelantikan Kardinal Suharyo akan berdampak positif bagi kehidupan beragama di Indonesia.

"Bapak Paus telah memberikan kepercayaan sekaligus kehormatan bagi salah satu putra terbaik Indonesia sebagai Kardinal. Kita mengenal Bapak Kardinal Suharyo sebagai tokoh yang senantiasa memperjuangkan terwujudnya perdamaian dan terbangunnya kerukunan umat beragama," ujarnya.


Lukman juga berharap dengan penobatan ini tentu kiprah Kardinal yang baru akan lebih memberi penguatan bagi upaya kita bersama menciptakan perdamaian.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
11 hari lalu

Doa Bangsa untuk Sumatra, Menag Minta Masyarakat Hentikan Pola Pikir Eksploitatif terhadap Alam

Nasional
17 hari lalu

Menag Nasaruddin Umar: Natal Momentum Wujudkan Solidaritas Nyata bagi Bangsa

Nasional
17 hari lalu

Kardinal Suharyo Singgung Marak Kasus Korupsi, Serukan Taubat Nasional

Nasional
18 hari lalu

Sampaikan Pesan Natal 2025, Menag Ajak Umat Kristiani Rawat Kasih dari Keluarga

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal