“Tahun ini, kami menargetkan melayani 82,9 juta porsi per hari. Seluruh anak Indonesia sejak dalam kandungan ibunya hingga mencapai usia 18 tahun mendapatkan manfaat program ini. Untuk ibu hamil dan menyusui kami mengantarkan makanan setiap hari ke rumah mereka. Demikian juga bagi para lansia yang hidup sendiri,” katanya.
Prabowo menegaskan skala perbandingan itu jadi gambaran kecepatan perluasan program MBG. Dia menyebut McDonald’s butuh waktu hingga lima dekade untuk sampai di titik produksi 68 juta porsi per hari. Namun, dapur MBG akan melampaui capaian produksi McDonald’s hanya dalam waktu sekitar dua tahun.
"Dalam konteks yang saya sebutkan, saya kira McDonald’s memulai dapur pertamanya pada 1940. Untuk mencapai 68 juta, mereka membutuhkan, ya, lebih dari lima dekade. Kami akan mencapai 82,9 juta, saya harap pada akhir Desember 2026,” ucapnya.