Momen Prabowo Salami Kluivert dan Para Pemain Timnas Jelang Laga vs Bahrain

Binti Mufarida
Presiden Prabowo Subianto menyalami pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert (foto: Sekretariat Presiden)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto mendatangi langsung para pemain Timnas Indonesia di Hotel Fairmont Jakarta, jelang laga melawan Bahrain pada Selasa (25/3/2025) malam. Prabowo memberikan suntikan semangat kepada Jay Idzes cs sebelum pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia tersebut.

Prabowo tiba di Hotel Fairmont pada pukul 19.05 WIB. Dia langsung disambut hangat oleh para pemain serta ofisial tim.

Dengan penuh keakraban, Prabowo menyalami pelatih Patrick Kluivert dan para pemain timnas sebelum mereka naik ke bus yang akan membawa skuad menuju stadion.

Menteri BUMN sekaligus Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang turut hadir dalam kesempatan tersebut mengapresiasi kehadiran Prabowo. Erick menyebut, Prabowo menitipkan pesan kepada para penggawa Garuda untuk memberikan yang terbaik bagi sepak bola Indonesia.

"Presiden menyampaikan titip buat Merah Putih, kita harus jadi bangsa besar setara dengan bangsa-bangsa lainnya di dunia melalui sepak bola," kata Erick, dikutip dari keterangan Sekretariat Presiden, Rabu (26/3/2025).

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Prabowo Larang Thrifting, Penjual Dialihkan Jual Produk UMKM

Nasional
13 jam lalu

Menteri UMKM: Prabowo Ingin Pedagang Thrifting Jadi Penjual Produk UMKM

Nasional
13 jam lalu

Angela Tanoesoedibjo Ungkap 11 Langkah Strategis Partai Perindo untuk Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
17 jam lalu

Rosan Ungkap Progres Negosiasi Pembayaran Utang Kereta Cepat Whoosh dengan China

Nasional
17 jam lalu

Prabowo soal Bangun Jalur Kereta Trans Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi: Biaya Logistik Akan Turun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal