Jasa Marga mencatat terdapat 18.376 kendaraan yang melintas di GT Cikatama menuju Trans Jawa paad pukul 06.00-09.41 WIB. Jumlah ini meningkat pesat dari dua hari sebelumnya yang tercatat hanya 12.000 kendaraan pada pukul 06.00-14.00 WIB.
Korlantas Polri memprediksi puncak mudik Lebaran 2025 akan terjadi pada Jumat (28/3/2025). Sejumlah rekayasa lalu lintas pun disiapkan untuk mengurai kemacetan.