MUI Pernah Teliti Ponpes Al-Zaytun: Hasilnya Terafiliasi NII, Wajib Dibina

Riyan Rizki Roshali
Ponpes Al-Zaytun Indramayu (dok. situs Al-Zaytun)

JAKARTA, iNews.id - Wakil Sekretaris Jenderal MUI Bidang Hukum dan HAM, Ikhsan Abdullah mengungkapkan pihaknya pernah meneliti Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Zaytun di Indramayu, Jawa Barat. Hasil penelitian ketika itu, ponpes terafiliasi dengan gerakan Negara Islam Indonesia (NII).

Ponpes Al-Zaytun belakangan diprotes sejumlah kelompok masyarakat karena diduga menyampaikan ajaran yang bertentangan dengan agama Islam.

"Hasil penelitian MUI sudah jelas bahwa itu terindikasi atau terafiliasi dengan gerakan NII, sudah sangat jelas," kata Ikhsan, Rabu (21/6/2023).

Dia menjelaskan, temuan itu terlihat dari segala bentuk gerakannya yang persis dengan NII.

"Artinya penelitian MUI tahun 2002 itu sangat valid, baik dari pola rekrutmen, dari segi penghimpunan atau penarikan dana, dari anggota dan masyarakat sudah sangat jelas itu, tidak terbantahkan," ucap dia. 

Ikhsan menegaskan perlu ada pembinaan dari pemerintah, khususnya MUI, terhadap Ponpes Al-Zaytun. Penyimpangan yang ada katanya harus diluruskan.

"Dan sebagai Majelis Ulama Indonesia, tentu dia wajib dibina, penyimpangan keagamaannya diluruskan, dan penyimpangan yang berkaitan dengan bernegara ya wajib dibina pemerintah," kata Ikhsan.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

MUI Kritik Pemidanaan Poligami dan Nikah Siri di KUHP Baru: Potensi Bertentangan Hukum Islam

Nasional
15 hari lalu

MUI Terima Surat Pengunduran Diri Ma'ruf Amin, segera Diproses

Nasional
16 hari lalu

Sumatra Dilanda Banjir, Ketua MUI Imbau Perayaan Tahun Baru 2026 Diisi Doa Bersama

Nasional
17 hari lalu

Tak Hanya di MUI, Ma'ruf Amin Juga Mundur dari Dewan Syuro PKB

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal