Operasi Lilin Sukses, Kakorlantas Ungkap Angka Kecelakaan dan Korban Tewas Menurun

Riyan Rizki Roshali
Kakorlantas Polri, Irjen Agus Suryonugroho di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. (Foto: Achmad Al Fiqri)

JAKARTA, iNews.id - Operasi Lilin 2025 selama masa Natal dan Tahun Baru 2026 telah selesai digelar. Angka kecelakaan lalu lintas dan korban tewas menurun dari tahun sebelumnya.

Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho menjelaskan, Operasi Lilin 2025 digelar pada 20 Desember 2025 hingga 2 Januari 2026.

"Jumlah kecelakaan lalu lintas tahun 2024 tercatat 3.430 kejadian, sedangkan tahun 2025 tercatat 3.183 kejadian, sehingga mengalami penurunan 247 kejadian atau kurang lebih 7,20 persen," kata Agus kepada wartawan, Sabtu (3/1/2025).

"Korban meninggal dunia tahun 2024 tercatat 553 orang, turun menjadi 403 orang pada tahun 2025, sehingga mengalami penurunan 150 orang atau ±27,12 persen," sambungnya.

Selama musim mudik Nataru kali ini, pihaknya telah melakukan sejumlah rekayasa lalu lintas, mulai dari skema satu arah atau one way hingga contraflow atau pembukaan lajur tambahan.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Megapolitan
20 jam lalu

Mobil Tabrak Lari Berujung Disambar Kereta di Jakut, 2 Orang Tewas

Megapolitan
1 hari lalu

Kabur usai Seruduk Warga, Mobil Mazda Tertabrak Kereta Api di Jakut

Bisnis
2 hari lalu

Lonjakan Penumpang Nataru, Tiket Kereta Api Hampir Terjual 4 Juta hingga Awal 2026

Megapolitan
2 hari lalu

Kecelakaan Mobil Sedan Tabrak Separator Busway di Bundaran HI, Kondisi Ringsek

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal