PAN Akui Demokrat Memang Tak Sejalan dalam Koalisi Adil Makmur

Antara
Wakil Ketua Dewan Kehormatan PAN, Drajad Wibowo. (Foto: ANTARA)

Dia menegaskan, keputusan Rakernas PAN 2018 masih berlaku sehingga sampai saat ini belum ada rakernas lagi yang memutuskan kebijakan politik lain. Dradjad mengatakan, Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais bersama para ulama dan habaib, masih tetap konsisten berjuang bersama Prabowo-Sandi serta para pendukungnya.

“Soal PKS, sejauh yang saya tahu juga tetap di koalisi Prabowo-Sandi. Demikian juga dengan Partai Berkarya, saya rasa seperti itu posisinya,” katanya.

Sebelumnya, politikus Partai Demokrat Andi Arief melalui akun Twitter, mengungkit kembali peristiwa pemilihan cawapres Sandiaga Uno dan deklarasi capres-cawapres 02 yang dinilainya tidak melibatkan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Komandan Kogasma Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dan Partai Demokrat.

“Pasangan 02 deklarasi capres-cawapres tanpa melibatkan Partai Demokrat, SBY, dan AHY. Artinya, merasa kuat dan punya perhitungan sendiri untuk menang,” kata Arief.

Namun, dia menilai dalam kenyataannya pasangan tersebut kalah, terpuruk, tetapi justru malah menyalahkan Partai Demokrat, SBY, dan AHY atau dinilainya “ngambek” pada kekuatan yang tidak dilibatkan. Andi Arief kesal karena koalisi Prabowo-Sandiaga dan pendukungnya seolah-olah menyalahkan partainya, SBY, dan AHY.

Padahal, menurut dia, Demokrat tidak pernah dilibatkan dan kerap diabaikan dalam Koalisi Indonesia Adil Makmur yang terdiri dari Gerindra-PKS, PAN, Demokrat, dan Partai Berkarya.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
2 bulan lalu

PAN Dukung Usulan 1 Orang 1 Akun Medsos: Biar Lebih Bertanggung Jawab

Nasional
2 bulan lalu

PAN: Reshuffle Kabinet Sudah Tepat, Masyarakat Ingin Perubahan

Nasional
2 bulan lalu

Susul NasDem, Fraksi PAN DPR Minta Gaji-Tunjangan Eko Patrio dan Uya Kuya Disetop

Nasional
2 bulan lalu

PAN Setuju Batalkan Tunjangan Rumah DPR hingga Moratorium Kunker Luar Negeri

Seleb
2 bulan lalu

Viral Video Astrid Menangis Diduga usai Uya Kuya Dinonaktifkan sebagai Anggota DPR

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal