JAKARTA, iNews.id - Partai Persatuan Indonesia (Perindo) mendukung Bacapres Ganjar Pranowo trending topic di Twitter, hari ini Jumat (9/6/2023). PDIP resmi bekerja sama politik atau koalisi dengan Partai Perindo di Pemilu 2024.
Keyword Perindo dukung Ganjar ditweet 1.843 akun. Lalu trending topic kedua Pak Hary Tanoesoedibjo dengan 4.188 tweet.
Hingga saat ini keyword tersebut masih berlangsung.
Sebelumnya, Partai Persatuan Indonesia (Perindo) resmi mendukung Ganjar Pranowo sebagai Bakal Calon Presiden (Bacapres) di Pilpres 2024. Partai Perindo meneken kerja sama politik dengan PDI Perjuangan.