PBNU Sampaikan 5 Gagasan Kebangsaan kepada Jokowi-Ma'ruf

Ilma De Sabrini
Cawapres Ma'ruf Amin hadir di acara Silaturahmi dan Penyampaian Gagasan Kebangsaan di kantor PBNU, Jakarta, Senin (22/4/2019). (Foto: iNews.id/Ilma Naviah de Sabrini).

JAKARTA, iNews.id, - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama ( PBNU) menyampaikan lima gagasan kebangsaan untuk pasangan capres dan cawapres 01 Joko Widodo-Ma’ruf Amin. Gagasan ini diharapkan menjadi langkah strategis untuk membangun Indonesia menjadi bangsa maju dan beradab.

Lima gagasan disampaikan Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj kepada cawapres Ma’ruf Amin di Kantor PBNU, Kramat Raya, Jakarta, Senin (22/4/2019).

"Nahdlatul Ulama (NU) memandang diperlukan langkah strategis guna mengimplementasikan cita-cita membangun bangsa yang maju, bermartabat, serta berperadaban mulia," kata Said.

Dia menuturkan, Indonesia harus bisa menunjukkan demokrasi yang baik. Kepada dunia, Indonesia juga bisa menunjukkan bahwa lewat pemilu, demokrasi dapat bersanding dengan Islam secara harmonis.

"Keduanya saling memperkuat. Demokrasi memiliki ruh dengan Islam, Islam diperkuat dengan demokrasi," tutur Said.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

PP Muhammadiyah dan PBNU Dukung Usulan Soeharto sebagai Pahlawan Nasional

Nasional
1 bulan lalu

Tolak Atlet Israel, PBNU: Solidaritas terhadap Perjuangan Rakyat Palestina

Nasional
1 bulan lalu

PBNU Tolak Kehadiran Atlet Israel: Tak Ada Manfaatnya Menerima Mereka

Nasional
2 bulan lalu

Ketum PBNU Minta Maaf usai Heboh Undang Akademisi Pro Israel di Seminar

Nasional
4 bulan lalu

Alasan PBNU Dukung Fatwa Haram Sound Horeg, Ganggu Ketertiban dan Banyak Mudarat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal