Pemerintah Petakan 30 Mantan WNI Korban Pelanggaran HAM Berat di Eropa

Arie Dwi Satrio
Ilustrasi. Kemenkumham data mantan WNI di Eropa yang jadi korban pelanggaran HAM. (Foto: Ilustrasi/imigrasi)

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) memetakan 30 korban eksil politik bekas Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di kawasan Eropa. Tujuannya, mempercepat proses pemulihan korban atas peristiwa pelanggaran hak asasi manusia berat di masa lalu.

"Pada pernyataan pers tanggal 11 Januari 2023, Presiden selaku Kepala Negara Republik Indonesia mengakui dan menyesalkan terjadinya 12 peristiwa pelanggaran hak asasi manusia yang berat di Indonesia," kata Direktur Jenderal (Dirjen) Hak Asasi Manusia (HAM), Dhanana Putra melalui keterangan resminya, Kamis (4/5/2023).

Dhanana mengaku telah melakukan berbagai upaya untuk menindaklanjuti pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut. Di antaranya, melakukan beberapa rapat koordinasi bersama Kemenko Polhukam, Kementerian Luar Negeri, Direktorat Jenderal Imigrasi, dan Direktorat Jenderal AHU Kemenkumham RI.

"Berdasarkan data awal dari Kementerian Luar Negeri, sejauh ini terdapat 30 korban eksil politik eks WNI yang berada di Eropa yakni 15 orang dari Republik Ceko, 3 orang dari Rusia, 9 orang dari Swedia, 1 orang dari Bulgaria, 1 orang dari Albania, dan 1 orang dari Kroasia," papar Dhahana.

Saat ini, Kemenkumham juga tengah memetakan potensi keinginan korban eksil politik eks WNI. 

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
1 jam lalu

Pria di Bandung Ditangkap usai Bobol Platform Kripto Asal Inggris, Kerugian Tembus Rp6,6 Miliar

Destinasi
14 hari lalu

Viral Curhatan WNI Barangnya Disita di Bandara Haneda Jepang, Ini Faktanya!

Internasional
24 hari lalu

Pria WNI Bunuh Istri di Singapura

Nasional
29 hari lalu

 67 WNI yang Kabur dari Perusahaan Online Scam di Kamboja Dijadwalkan Pulang ke Indonesia  

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal