JAKARTA, iNews.id - Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) terus berupaya mengirimkan personel ke lokasi bencana banjir bandang di Nusa Tenggara Timur (NTT). Penambahan personel diharapkan meningkatkan proses pencarian korban hilang di lokasi bencana.
Kepala Basarnas Marsekal Muda (Marsda) TNI Henri Alfiandi mengatakan, penambahan tim di Larantuka sebanyak 18 personel inti. Kemudian di Lembata penambahan 16 personel, Adonara Timur 16 personel.
"Kita menambah kekuatan untuk mempercepat pencarian orang-orang yang dinyatakan hilang," ujar Henri dalam konferensi pers secara virtual, Rabu (7/4/2021) malam.