Agar semakin jelas perbedaan negara maju dan berkembang, ketahui pengertiannya di bawah ini. PBB mengklasifikasi negara berkembang menjadi tiga kategori, yakni negara paling terbelakang (Cleust develop), negara berkembang (Develop country), dan negara kaya pengekspor minyak dan anggota OPEC.
Adapun OECD membagi negara dunia ketiga menjadi empat golongan, yakni negara berpenghasilan rendah dengan GNP kurang dari US$600, negara berpenghasilan menengah, negara industri baru, dan negara industri.
Ciri-ciri Negara Berkembang:
- Standar hidup yang rendah
- Tingkat produktivitas yang rendah
- Tingkat pertumbuhan penduduk dan beban ketergantungan yang tinggi
- Ketergantungan yang tinggi terhadap pertanian dan ekspor barang primer
- Dominasi ketergantungan dan kerapuhan dalam Hubungan Internasional