Perindo Dukung Matius Kitu-Embu Hapu Mbeju di Pilkada Sumba Timur 2020

Wildan Catra Mulia
Sekjen Partai Perindo Ahmad Rofiq (tengah) bersama Matius Kitu (dua dari kiri) dan Embu Hapu Mbeju (kiri) di kantor DPP Partai Perindo, Jakarta, Rabu (26/2/2020). (Foto: iNews.id/Wildan Catra Mulia).

JAKARTA, iNews.id - Partai Perindo memberikan surat rekomendasi bagi pasangan Matius Kitu dan Embu Hapu Mbeju untuk maju sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Pilkada 2020. Dukungan diserahkan Sekjen Partai Perindo Ahmad Rofiq di kantor DPP, Jalan Diponegoro, Jakarta, Rabu (26/2/2020).

Rofiq menuturkan, Perindo telah melalui suatu proses sebelum menjatuhkan dukungan kepada pasangan Matius Kitu-Embu Mbeju. Dengan dukungan ini Perindo berharap mereka nantinya akan memenangi pilkada.

"Artinya kita beri surat dukungan ini setelah melalui diskusi panjang," kata Rofiq.

Bakal calon bupati Sumba Timur Matius Kitu mengaku lega atas rekomendasi yang diberikan oleh Perindo. Sebab, dengan diberikannya surat tersebut maka dia bersama Embu Hapu bisa mendaftarkan diri sebagai kandidat pemimpin di Kabupaten Sumba Timur nanti.

"Kami dari Sumba Timur, dengan adanya surat keputusan (SK) dari Partai Perindo dan PKB serta PKPI sudah cukup bagi kami untuk maju dalam Pilkada 2020," katanya.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

Hari Pahlawan, Sekjen Partai Perindo: Koruptor dan Ambisi Elite Bentuk Penjajah Pembangunan Modern

Nasional
8 hari lalu

Tokoh Banten TB Sangadiah Wafat, Partai Perindo: Sosok Ulama dan Pendekar Pemersatu

Nasional
11 hari lalu

Rakernas Partai Perindo Tegaskan Dukungan terhadap Pemerintahan Prabowo Subianto Lewat Eka Dasa Asasta untuk Asta Cita

Nasional
11 hari lalu

Sekjen Partai Perindo Ferry Kurnia Tegaskan Semangat Energi Baru Indonesia di Rakernas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal