Diketahui sebelumnya, akad nikah Anwar Usman dengan Idayati dimulai pada pukul 09.00 WIB. Kemudian dilanjutkan dengan resepsi pernikahan yang dijadwalkan pada pukul 12.00-15.00 WIB.
Presiden Joko Widodo bakal hadir menjadi wali nasab. Kemudian Wakil Presiden Ma'ruf Amin yang akan menjadi saksi dari keluarga mempelai putri.
Tak hanya itu, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa juga akan hadir besok untuk menjadi saksi dari keluarga mempelai pria.