Pesawat ATR 400 Hilang di Maros Bawa 11 Orang: 8 Kru dan 3 Penumpang

Nur Khabibi
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Makassar, M Arif (dok. istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Pesawat ATR 400 dilaporkan hilang kontak di wilayah Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Sabtu (17/1/2026) siang. Pesawat tersebut terbang dari Yogyakarta menuju Makassar. 

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Makassar, M Arif menyatakan, pesawat membawa 11 orang. 

"Delapan kru dan tiga penumpang yang ikut di atas on board, jumlahnya 11," ujar Arif kepada wartawan. 

Dia mengungkapkan, berdasarkan titik koordinat yang disampaikan ATC, pesawat terakhir terdeteksi di Kecamatan Bantimurung. 

"Tim kami tadi sudah satu ke sana dan sudah membuat satu posko, Posko SAR Gabungan di daerah Bantimurung," ujarnya. 

Pihaknya menerima laporan adanya hilang kontak pesawat tersebut sekitar pukul 13.17 WITA.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Kronologi Pesawat ATR 400 Hilang Kontak di Maros, Sempat Keluar Jalur Dekati Bandara

Buletin
4 bulan lalu

Viral Mobil Dinas Wakil Bupati Maros Lawan Arah, Picu Perdebatan Etika Pejabat

Nasional
6 bulan lalu

Viral Oknum TNI AU Cekcok dengan Pedagang di Maros Berujung Penganiayaan

Nasional
7 bulan lalu

Viral! Bule Polandia Ngamuk di Bantimurung Maros, Nyaris Lempar Batu ke Warga

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal