Polisi Siap Amankan Kampanye Terbuka, Termasuk Daerah Rawan

Okezone
Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Dedi Prasetyo. (Foto: Antara).

JAKARTA, iNews.id - Polisi menjamin keamanan tahapan pemilu, termasuk saat kampanye terbuka. Seluruh polda dan polres sudah menyiapkan pengamanan kampanye terbuka Pilpres 2019.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan, kesiapan pengamanan termasuk untuk daerah rawan terjadinya gesekan sosial. Kesiapan melibatkan personel beserta sarana dan prasarana pendukung.

"Sudah siap untuk laksanakan pengamanan giat dan antisipasi seluruh potensi kerawanan," ujar Dedi, Jakarta, Senin (25/3/2019).

Dia juga meminta kepada seluruh komponen bangsa termasuk pendukung kedua pasangan calon presiden dan wakil presiden dapat menjaga kedamaian saat kampanye terbuka dan rapat umum.

"Pesan Polri agar seluruh komponen bangsa mewujudkan pemilu yang aman, damai dan sejuk terus menjaga pesatuan kesatuan bangsa, sikap saling menghargai dan toleransi," ucapnya.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan zonasi kampanye rapat umum kedua paslon pada 24 Maret hingga 13 April 2019 atau 21 hari sebelum masa tenang pemilu. Paslon 01 Jokowi-Ma'ruf Amin akan memulai kampanye dari zona B. Sedangkan paslon 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno memulai kampanye dari zona A.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
6 jam lalu

Arahan Prabowo ke Komisi Reformasi Polri: Dengarkan Suara Elite hingga Netizen

Nasional
8 jam lalu

Komisi Percepatan Reformasi Polri Targetkan Beri Rekomendasi ke Prabowo dalam 3 Bulan

Nasional
12 jam lalu

Prabowo Langsung Beri Arahan ke Anggota Komisi Percepatan Reformasi Polri usai Pelantikan

Nasional
13 jam lalu

Breaking News: Prabowo Lantik Komisi Percepatan Reformasi Polri

Nasional
1 hari lalu

Wakapolri Lantik 1.156 Perwira Lulusan Sekolah Inspektur Polisi, Titip Pesan Ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal