"Kelompok Anarko ini menentang kapitalisme dan pemerintah. Selain ini provokasi-provokasi dari kelompok tertentu yang mengarah kepada perlawanan terhadap pemerintah juga terjadi," ucapnya.
Menurutnya, perlu upaya tertentu untuk mencegah munculnya ancaman tersebut. Misalnya secara berjenjang memenuhi kebutuhan dasar seperti sembako terhadap warga yang merasakan dampak kebijakan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) pencegahan penyebaran virus corona.
Masalah pangan, kata dia sangat sensitif dan jika tidak terpenuhi. "Saat ini aparat keamanan seperti Polri dan TNI sudah melakukan segala upaya untuk memastikan keamanan masyarakat tetap terjamin," katanya.